P |
encetakan merupakan tahap akhir dari pembuatan sebuah desain grafis. Untuk mencetak seperti kertas, MMT, dan sebagainya. Untuk mencetak hasil desain grafis hasil yang bagus dipengaruhi oleh komponen-komponen seperti kualitas tinta printer dan printer itu sendiri, jenis kertas atau media cetak, dan pengaturan pada software pengolah grafis antara kondisi desain terhadap media cetak yang akan dipakai.
Pada tulisan alvisahrin.blogspot kali ini akan membahas Teknik Mencetak Desain
MEMPERSIAPKAN PRINTER
Sebelum membahas Teknik Mencetak Desain, alangkah baiknya anda mengetahui jenis-jenis printer yang ada saat ini.
Adapun berbagai jenis-jenis printer tersebut yaitu :
§ Inkjet Printer, merupakan printer jenis yang menggunakan tinta, biasanya digunakan untuk keperluan pribadi atau rumah dan pelerjaan kantor yang menyangkut dokumen teks dan gambar dan memiliki kualitas yang cukup baik.
§ Laser printer, merupakan priter yang menggunakan serbuk warna dan mampu mencetak dengan kecepatan tinggi. Harga dan perawatan printer ini biasanya cukup mahal dari pada printer Inkjet Printer.
§ Dye-sublimation printer, merupakan printer khusus yang berfungsi untuk pencetakan fotografi dengan hasil kualitas yang sangat bagus.
§ Image setters, merupakan printer yang mampu mencetak image dengan resolusi tinggi antara 1200-2400 dpi sehingga menghasilkan pencetakan dengan kualitas yang sangat bagus. Biasaynya printer ini memiliki ukuran yang besar dan harga yang sangat mahal. Printer ini memiliki ukuran yang besar dan harga yang sangat mahal. Printer ini biasanya digunakan untuk pencetakan khusus di bidang ikalan.
Setelah mengetahui jenis-jenis printer, berikut terdapat tips untuk pertimbangan dalam memilih printer yang tepat untuk anda:
· Definisikan kebutuhan Anda dalam pekerja mencetak sehari-hari. Jika kebutuhan anda sehari-hari hanya untuk mencetak laporan yang berisi teks dan sedikit gambar anda dapat memilih inject printer sebagai pilihan yang tepat, karena printer ini tidak terlalu mahal dan memiliki kualitas cetak cukup baik. Jika anda sering mencetak dengan jumlah halaman yang besar dan ingin waktu cepat dalam mencetak, anda dapat memilih printer laser.
· Printer yang memiliki kualitas pencetakan dengan resolusi tinggi lebih baik dengan printer yang memiliki kemampuan mencetak dengan resolusi rendah.
· Printer dengan kecepatan cetak yang tinggi dan memiliki kualitas warna cetak yang bagus, maka semakin baik printer tersebut.
· Printer dengan memori yang lebih bagus, karena semakin tinggi memori printer semakin cepat pula dalam pencetakan. Hal ini biasanya untuk printer yang sering digunakan secara bersama-sama dalam jaringan, dibutuhkan memori yang cukup besar untuk menampung pekerjaan cetak yang akan diproses.
Menentukan Halaman Dan Jumlah Pencetakan
1. Pada kotak dialog print bagian tab general kolom print range, anda dapat menentukan halaman mana saja yang akan dicetak. Terdapat beberapa opsi yang dapat anda pilih salah satu,
Diantaranya:
v Current document, berfungsi untuk mencetak hasil desain pada dokumen yang sedang aktif.
v Current page, berfungsi untuk mencetak hasil desain pada halaman yang sedang aktif.
v Document, berfungsi untuk mencetak hasil desain yang terdapat pada dokumen yang terpilih.
v Pages, berfungsi untuk mencetak hasil desain pada bagian halaman tertentu yang dipilih, pada opsi ini terdapat 2 pengaturan yaitu anda dapat menentukan halaman yang akan dicetak dengan menuliskan nomor halaman ganjil atau genap atau kedua-duanya.
2. Pada kolom copies, terdapat pilihan number of copies yang anda isi dengan nilai tertentu, dimana nilai ini akan menentukan jumlah rangkap pencetakan pada halaman yang akan dicetak.
Menentukan Posisi Ukuran Gambar Pada Kertas
Untuk menghasilkan pencetakan yang sesuai dengan keinginan, anda dapat mengatur posisi dan ukuran gambar yang akan dicetak pada lembar kertas, adapun langkah-langkah untuk mengatur posisi dan ukuran desain yang terdapat pada kertas cetak adalah sebagai berikut:
1. Klik tab layout yang terdapat pada kotak dialog print sehingga muncul jendela pengaturan nya :
2. Pada tab layout terdapat beberapa opsi sebagai berikut:
v As in document, berfungsi untuk mengatur hasil pencetakan sesuai dengan keadaan dokumen aslinya baik posisi maupun ukuran.
v Fit to page, berfungsi untuk mengatur pencetakan dimana hasil yang didapatkan di sesuaikan dengan ukuran kertas yang ada.
v Reposition images to, berfungsi untuk mengatur posisi dan ukuran hasil hasil pencetakan sesai dengan yang diinginkan. Anda dapat mengatur posisi dan ukuran desain pada kertas cetak.
3. Pada opsi Reposition images to terdapat beberpa pengaturan sebagai berikut:
v Centet of page, berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada di tengah-tengah halaman cetak.
v Top of page, berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada tepat dibagian tengah atas halaman cetak.
v Left center, berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada dibagian kiri tengah halaman cetak.
v Right center, berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada dibagian kanan tengah halaman cetak.
v Bottom center, berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada pada bagian bawah tengah halaman cetak.
v Top left corner, berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada di pojok kiri atas halaman cetak.
v Top right corner, , berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada di pojok kanan atas halaman cetak.
v Bottom right corner, , berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada di pojok kiri bawah halaman cetak.
v Bottom left corner, , berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada di pojok kanan bawah halaman cetak.
Custom, berfungsi untuk menempatkan posisi desain berada pada posisi yang diinginkan. Posisi dapat diatur dengan mengisi nilai-nilai koordinat x dan y pada position, ukuran image pada size dan skala pada scale factor. itulah beberpa Teknik Mencetak Hasil Desain semoga membantu.
ConversionConversion EmoticonEmoticon